Pemberdayaan Komunitas Santri Kitab Kuning di Pondok Pesantren

Authors

  • Zainal Arifin IAI Al-Qodiri Jember
  • Nurul Anam IAI Al-Qodiri Jember

DOI:

https://doi.org/10.53515/aijpkm.v4i1.85

Keywords:

Pemberdayaan, Komunitas Santri Kitab Kuning, Pondok Pesantren

Abstract

Kitab kuning merupakan salah satu ciri khas eksistensi pesantren di Indonesia. Sejak dulu, kitab kuning merupakan bahan yang wajib diajarkan di pesantren. Tujuan pengabdian yang akan dilakukan ini adalah pengembangan kualitas komunitas santri kitab kuning di Pondok Pesantren Nurul Chotib Wringinagung Jombang Jember. Metode pengabdiannya menggunakan metode ABCD. Hasilnya menunjukkan bahwa proses pemberdayaan yang telah dilakukan baik dari tahap Define, Discovery, Dream, Design dan Deliver, maka ada perubahan yang telah dilakukan yaitu sebagai berikut: 1) pengembangan kualitas SDM Komunitas Santri (Pengurus dan Anggota) Kitab Kuning Pondok Pesantren Nurul Chotib Wringinagung Jombang Jember berjalan dengan efektif atau sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan; 2) pengurus yang ada di Komunitas Wilayah Sunan Ampel telah mengetahui, memahami dan mempraktekkan tentang tentang Penerapan Metode Pembelajaran Inovatif Al-Miftah pada SDM Komunitas Santri Kitab Kuning Pondok Pesantren Nurul Chotib Wringinagung Jombang Jember; 3) anggota yang ada di Komunitas Wilayah Sunan Ampel telah mengetahui, memahami dan mempraktekkan metode pembelajaran inovatif al-Miftah serta isi Kitab Kuning tingkat dasar di Komunitas Santri Kitab Kuning Pondok Pesantren Nurul Chotib Wringinagung Jombang Jember.

Downloads

Published

2023-10-31

How to Cite

Arifin, Z., & Nurul Anam. (2023). Pemberdayaan Komunitas Santri Kitab Kuning di Pondok Pesantren. Al-Ijtimā: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 4(1), 174–187. https://doi.org/10.53515/aijpkm.v4i1.85

Issue

Section

Artikel